Berry Smoothie
Kebetulan di kulkas, saya juga mempunyai buah strawbery. Jadi pagi tadi saya membuat smoothie dari kedua buah ini..rasanya sangat segar...
Baiklah, bagi yang mau mencoba perpaduan dari kedua buah ini, siapkan bahannya yah..lagipula membuatnya sangat mudah kok..^^
Bahan:
10 buah strawbery
1/2 cangkir blackberry
5 sdm yoghurt rasa strawberry
1 sdm gula/ madu [karena saya punya maag, jadi supaya tidak terlalu asam, jika tak suka skip saja]
Es batu [saya ga pake, masih pagi]
1/3 gelas air [atau disesuaikan dengan selera masing-masing]
Cara membuat:
Blender semua bahan, kecuali es batu, lalu tuang ke dalam gelas saji, masukan es batunya.
ehmm....segarnya smoothie ini...
0 Komentar
Silahkan tinggalkan komentar jika berkenan...kalau kebaca Insyaalloh dibales, kalau enggak jangan ngambek, berarti yang punya blog lagi kelilipan nggak ketauan ada komentar nyelip^^